Layanan Konsultasi Terpadu bagi Warga Asing di Kantor Pemerintah Daerah

Terdapat Tablet yang dapat digunakan untuk Facetime di kantor pemerintah daerah (ward office) di kota Kawasaki, dan terhubung dengan Layanan Konsultasi Terpadu bagi Warga Asing di Pusat Internasional Kawasaki. Selain membantu menerjemahkan prosedur pendaftaran di kantor pemerintah daerah, kami juga melayani konsultasi mengenai kehidupan sehari-hari dalam 11 bahasa.

Konsultasi bahasa Inggris dan Mandarin tersedia dari Senin hingga Sabtu mulai pukul 09:00 hingga 17:00. Silakan periksa situs web untuk jadwal dalam bahasa lain. Selain itu, Anda dapat berkonsultasi dengan menggunakan penerjemah bila tidak tersedia bahasa pilihan Anda.
https://www.kian.or.jp/kic/soudan.shtml
Pusat Internasional Kawasaki
Telpon khusus untuk konsultasi: 044-455-8811

counter